Artificial Intelligence Creative Center of Excellence (AICC)

AICC adalah Pusat Studi Kreatif berbasis Kecerdasan Buatan yang bertujuan untuk meningkatkan implementasi kecerdasan buatan pada berbagai bidang terutama pada bisnis, industri dan pendidikan. AICC mendorong adopsi teknologi kecerdasan buatan melalui kerjasama industri, transformasi bisnis dan kajian-kajian teknologi kekinian. Kerjasama dengan industri akan membawa dampak pada wawasan dan peningkatan keilmuan yang sangat berguna bagi program studi dan mahasiswa. Pusat studi ini didirikan pada tanggal 9 September 2019 (09092019) di Yogyakarta. Kepala Pusat Studi AICC hingga sekarang adalah Dr. RB. Fajriya Hakim, M.Si. Pusat studi AICC sudah melakukan kegiatan research terkait Big Data dan penggunaan AI sejak 2015.

Berikut ini adalah beberapa topik dalam research AICC. Bagi mahasiswa Prodi Statistika yang berminat pada salah satu topik dapat melakukan registrasi. Penelitian berbasis topik tersebut diutamakan untuk menjadi penelitian dalam tugas akhir.

  • 2021-2022

    Studi Teoritis dan Empiris Model Hybrid untuk Klasifikasi Cyberbullying

    Klasifikasi cyberbullying termasuk dalam analisis teks bidang NLP (Natural Language Processing). Model hybrid digunakan untuk mengotomatisasi pengenalan komentar yang mengandung unsur cyberbullying pada media sosial di Indonesia.

  • 2021-2022

    Studi Teoritis dan Empiris Model Hybrid untuk Klasifikasi Clickbait

    Klasifikasi clickbait termasuk dalam analisis teks bidang NLP (Natural Language Processing). Model hybrid digunakan untuk mengotomatisasi pengenalan pemberitaan media digital yang diduga menggunakan bahasa clickbait untuk menggaet pembaca.

    2021-2022

  • 2021-2022

    Studi Teoritis dan Empiris Model Hybrid untuk Analisis Spasial berkaitan Text Mining

    Model hybrid digunakan dalam teks mining yang kemudian akan diproyeksikan dalam peta spasial dan keterkaitan antara wilayah satu dengan lainnya. Mengenali pola bahasa antar wilayah di Indonesia.

  • 2021-2022

    Prediksi Harga Aset Menggunakan Model Hybrid Berbasis Output Aplikasi Website

    Prediksi harga aset meliputi harga rumah, tanah, kendaraan, penunjang gaya hidup dan lainnya dengan memanfaatkan model hybrid. Keluaran model diharapkan dalam bentuk website sehingga dapat diakses dan digunakan oleh masyarakat umum.

    2021-2022