Studi Banding Politeknik Statistika STIS ke Prodi Statistika
Kamis 15 November 2018, Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPPM) Politeknik Statistika STIS melakukan studi banding ke Jurusan Statistika, Fakultas Matematika Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Islam Indonesia (FMIPA UII). Perwakilan dari PPPM sebanyak 6 orang yang dipimpin oleh Setia Pramana, S.Si., Ph.D.
Dari Jurusan Statistika menyambut baik kedatangan tamu dari pihak STIS. Dari pihak Jurusan Statistika, perwakilan disambut langsung oleh Ketua Jurusan yakni Dr.Edy Widodo.,M.Si. “Kami sangat senang dengan kedatangan dari teman-teman STIS karena seperti saudara dalam 1 bidang rumpun ilmu”, sambut dari Edy. Kemudian didalam sesi diskusi juga didiskusikan tentang pentingnya Data Scientist oleh Dr. Fajriya Hakim,M.Si. “Data besar atau Big Data membutuhkan pengelolaan yang profesional sehingga data tersebut dapat digunakan untuk kemajuan perusahaan. Karena itu, dibutuhkan Data Scientist atau Statistikawan yang handal untuk mengolah Big Data,” kata Fajriya.
Dari diskusi hangat tersebut, diharapkan dapat mempererat hubungan antara pihak Jurusan Statistika dengan STIS kedepannya, baik dalam penelitian maupun pengabdian.